Social Icons


Rabu, 09 Januari 2013

Kencur (Kaempferia galanga, Linn.)

Kencur (Kaempferia galanga) merupakan bagian dari  suku tumbuhan Zingiberaceae pada masyarakat jawa khususnya digolongkan kedalam jenis empon-empon memiliki daging buah lunak dan berserat. .Warna kulit daging buah berwarna coklat dan daging berwarna putih, memiliki aroma yang kas dan tumbuh subur di tanah yang gembur dan daerah pegunungan. . memiliki daun 2 - 3 lembar pada setiap bonggol tersusun berhadapan. Bunganya tersusun setengah duduk jumlah mahkota antara 4 hingga 12 buah, warna bunga berwarna putih dan di bagian bibir berwarna lembayung. tumbuh pada musim penghujan.

Nama lain :
diberbagai daerah kencur dikenal dengan nama berbeda. Di Sunda kencur di kenal dengan nama Cikur /  di Aceh : Ceuko, Madura : Kencor, Bali :Cekuh,  Minahasa : Sukung, Ambon on : Asauli / Sauleh, Soul,Umpa, Sumba : Cekir

Penyakit Yang Dapat Diobati
  • Radang Lambung,
  • Radang anak telinga
  • Influenza pada bayi
  • Masuk angin
  • Sakit Kepala
  • Batuk
  • Menghilangkan darah kotor
  • Diare
  • Memperlancar haid
  • Mata Pegal
  • keseleo
  • lelah

KANDUNGAN KIMIA :
  • Rimpang Kencur
    mengandung pati (4,14 %), mineral (13,73 %), dan minyak atsiri (0,02 %) berupa sineol, asam metil kanil dan penta dekaan, asam cinnamic, ethyl aster, asam sinamic, borneol, kamphene, paraeumarin, asam anisic, alkaloid dan gom.

0 komentar:

Posting Komentar